-->

11 Tempat Wisata Di Indonesia Yang Mirip Di LuarNegri

SeruInfo -Masih Mau Ke Luar Negri ? Kalo Di Indonesia Pun Ada :D
Inilah Foto" Indonesia Dengan Negara Lain

1.Patung Buddha Tidur Di Mojokerto

Dari empat patung Buddha Tidur (Reclining Buddha) yang ada di Indonesia, patung Buddha Tidur terbesar berada di Mahavihara Majapahit, Trowulan, Mojokerto. Patungnya yang berwarna emas mengingatkan kita pada Patung Buddha Tidur di Wat Pho,
Thailand. Patung Buddha Tidur di Trowulan ini memiliki panjang 22 meter, lebar 6 meter, dan tinggi 4,5 meter. Patung ini dibangun oleh YM Viryanadi Maha Tera pada tahun 1993. Konon, Patung Buddha Tidur di Trowulan ini merupakan yang terbesar ketiga di dunia setelah Thailand dan Nepal.
    2.Menumen Simpang Lima Gumul
    Monumen Simpang Lima Gumul merupakan ikon kota Kediri yang bentuknya menyerupai Arc de Triomphe di Paris, Prancis. Monumen Simpang Lima Gumul memiliki luas bangunan 804 meter persegi dengan tinggi 25 meter, terdiri dari 6 lantai, dan ditumpu dengan 3 tangga setinggi 3 meter dari lantai dasar. Pada dinding-dinding monumen, kita dapat melihat relief-relief yang menggambarkan sejarah Kediri hingga kesenian dan kebudayaan Kediri pada saat ini. Di salah satu sudut monumen terdapat arca Ganesha. 

    Sementara di dalam bangunan monumen terdapat ruang-ruang untuk pertemuan di gedung utama dan ruang auditorium di lantai atas yang beratapkan mirip kubah (dome), ruang serba guna di basement, diorama di lantai atas, dan minimarket yang menjual souvenir di lantai bawah. Beberapa sumber menyebutkan bahwa pembangunan Monumen Simpang Lima Gumul ini terinspirasi dari Jongko Joyoboyo, raja Kerajaan Kediri di abad ke-12 yang ingin menyatukan lima wilayah di Kerajaan Kediri.
     
     3.Candi Sukuh

    Candi Sukuh merupakan salah satu candi yang menarik di Asia Tenggara. Dan unik karena bentuknya yang mirip dengan Piramida Maya Chichen Itza di Meksiko. Bentuknya yang mirip trapesium ini juga mengingatkan pada piramida yang bagian atasnya dipotong. Candi Sukuh merupakan kompleks candi Hindu yang terletak di wilayah Desa Berjo, Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, eks Karesidenan Surakarta, Jawa Tengah.

    Masih suatu misteri yang belum terpecahkan bagaimana dua bangsa dari dua benua yang berbeda dapat membuat dua bangunan yang hampir sama dari segi arsitektur dan desainnya. Namun, ada teori bahwa bentuk Candi Sukuh yang mirip piramida dipotong ini merupakan perwujudan Gunung Mandaragiri yang puncaknya dipotong dan digunakan untuk mengaduk-aduk lautan mencari tirta amerta yang bisa memberikan kehidupan abadi bagi mereka yang meminumnya.

    Kisah tirta amerta ini terdapat pada Adiparwa, yaitu Kitab Pertama Mahabharata. Hal unik lainnya adalah Candi Sukuh ini dipenuhi oleh ornamen erotis yang menggambarkan seni bercinta. Namun banyak juga arca yang sudah disimpan di tempat tersendiri karena keerotisan bentuknya dianggap tabu.

    4.Pasar Terapung Banjarmasin
     Pasar terapung merupakan pasar tradisional yang seluruh aktivitasnya dilakukan di atas air dengan perahu. Sangat unik menyaksikan perahu-perahu besar dan kecil yang saling berseliweran mencari pembeli dan penjual.
    Selama ini pasar terapung identik dengan wisata di Thailand dan Vietnam, padahal Indonesia pun punya pasar terapung. Pasar terapung di Indonesia dapat ditemui di Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
    Ada dua pasar terapung yang dapat kita datangi, yaitu Pasar Terapung Muara Kuin yang berlokasi di Sungai Kuin, Banjarmasin, dan Pasar Terapung Lok Baintan di Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar. Barang-barang yang dijual di pasar terapung ini umumnya adalah bahan makanan sehari-hari, seperti sayuran, buah, dan ikan.
     Namun ada juga yang menjual makanan siap saji seperti roti, kue, kopi, nasi, bahkan sate dan ikan goreng. Pasar terapung yang hanya ada pada pagi hari ini menjadi obyek wisata andalan Banjarmasin.

    5.Patung Singapura 
    Sekilas melihat, pasti langsung teringat akan negara tetangga yang punya ikon Patung Merlion. Patung ini tak hanya ada di Singapura tapi juga di Bontang. Letaknya di tepi laut, membuat suasana makin mirip Singapura!

    Kota Bontang di Kalimantan Timur dikenal sebagai kota tambang dan industri. Beberapa sumber daya alam yang sudah diekspor ke mana-mana adalah batu bara dan juga pupuk.

    Sebuah restoran di tepi laut membuat suasana Kota Bontang seperti negeri tetangga. Sebabnya, ada Patung Merlion berdiri dengan gagah, persis seperti ikon Singapura.

    Semua pasti ingin berfoto di bawahnya, karena terlihat persis seperti di Negeri Merlion ini. Restoran ini tak asal memasang patung. Karena nama dari restoran ini sendiri adalah Cafe Singapore. Tentu tak heran mengapa ada patung makhluk legenda yang berdiri di tepian laut.

    Karena keunikannya inilah, Cafe Singapore pun sering masuk dalam itinerary pengunjung yang datang ke Bontang. Seringnya, traveler yang datang ke sini karena penasaran, dibanding lapar atau ingin menghabiskan waktu di kafe.

    Kafenya sendiri memang berada di tepi laut, tepatnya berada menghadap Kilang Badak LNG. Menu yang ditawarkan seperti kebanyakan restoran seafood lainnya. Namun yang lebih menarik tentu ikon Singapura ini.

    6. Taman Sakura


    Ternyata banyak orang yang belum begitu mengetahui bahwa sesungguhnya sakura tidak hanya bisa dilihat di Jepang saja tetapi ternyata bisa ditanam, tumbuh dan bisa dilihat dengan sempurna di Indonesia khususnya di Kebun Raya Cibodas. Di kebun botani peninggalan Belanda ini,  sakura ternyata bisa berbunga 2 kali dalam satu tahun, yaitu sekitar bulan Januari-Februari dan Juli-Agustus, suatu hal yang sungguh menakjubkan. Bunga ini  mekarnya bisa bertahan sekitar 4 hari. Masa yang diperlukan sejak tumbuh kuncup hingga gugur bunga adalah sekitar 1 minggu. Sungguh suatu hal yang luar biasa ketika kita bisa melihat bunga khas kawasan Himalaya ini menunjukan kelopaknya. Bunganya yang begitu elok, cantik berwarna merah muda dengan semburat dengan warna putih membuat orang semakin penasaran dan semakin takjub.
    Berdasarkan data dari index kwensis ternyata didunia ini ada 308 jenis Sakura, tetapi menurut Kepala

    Seksi Konservasi ex-situ Nanang Suryana, S.S., di Kebun Raya Cibodas baru memiliki 7 jenis Sakura yaitu Prunus cerasoides, Prunus yedoensis, Prunus yamasakura, Prunus lannesiana, Prunus sp, Prunus arborea dan Prunus costata. Di Sakura Garden untuk sekarang ini baru terdapat 5 jenis Sakura yaitu Prunus cerasoides, Prunus yedoensis, Prunus yamasakura, Prunus lannesiana dan Prunus sp, sedangkan jenis yang dikoleksikan untuk saat ini ada tiga jenis yaitu Prunus arborea dari Java, Prunus costata dari Irian/ Papua dan Prunus cerasoides dari Himalaya. Prunus cerasoides adalah jenis Sakura tertua yang terdapat di Cibodas yaitu ditanam pertama kali tanggal 13 Mei 1971 dan sekarang berada di vak XX.B. 21 a,b, sedangkan untuk Prunus yedoensis, Prunus yamasakura, Prunus lannesiana, Prunus sp berasal dari Hatta pada tahun 2002. Sakura Garden sendiri dibuat pada Maret 2007 – Desember 2007 dengan luas 6.647 m2 dan dibuat untuk memperkaya taman tematik yang ada di Kebun Raya Cibodas.

                Saat ini Kebun raya Cibodas memiliki lebih sekitar 435  pohon baik yang koleksi maupun yang non koleksi. Banyak pertanyaan mengenai tanaman unik ini, seperti: ”kok bisa ya Sakura hidup di Indonesia?”, ”Kok bisa ya Sakura berbunga 2 kali dalam satu tahun di Indonesia?”. Pertanyaan-pertanyaan yang sering saya jumpai saat saya mengantar tamu untuk berkeliling Cibodas pada umumnya dan melihat cantiknya bunga Sakura pada khususnya. Menurut kurator Rosaceae, ternyata hal ini disebabkan karena Kebun Raya Cibodas memiliki ketinggian yang hampir sama dengan habitat asli dari Sakura. Selain itu kontur tanah dan cara perawatan serta iklim itu juga yang mungkin menyebabkan terjadinya pembungaan Sakura bisa terjadi 2 kali dalam satu tahun.

    7. Sungai Maron Pacitan

    Sungai amazon berada di pacitan? benar hehehe sensasi menyusuri sungai menggunakan perahu layaknya di sungai amazon amerika ini bisa kamu rasakan di Pacitan tepatnya di sungai maron.
     Disana kamu akan diajak menyusuri sungai selama 20 menit menuju muara yaitu pantai pasir besi, setelah sampai dan bosan bermain di pantai kamu akan diantar kembali ke dermaga dititik kamu berangkat. Disepanjang sungai dapat dilitah hutan dan pohon kelapa yang berjejer disepanjang sungai.

    8.Grand Canyon ala Semarang
     Salah satu tempat jujugan wisata di amerika yaitu Grand Canyon yang berupa tebing-tebing tinggi berwarna coklat. Kalo Cuma buat foto-foto saja rasnya ngga usah jauh-jauh ke amrik, disemarang juga ada lho namanya brown canyon letaknya di Tembalangan Semarang timur.
    Sebenarnya lokasi ini adalah tempat tambang sirtu, tapi ada beberapa lokasi yang rasanya keras dan dibiarkan apa adanya sehingga menyerupai tebing-tebing. Kalo ke sana jangan musim hujan karena tanah menjadi lumpur. Hati-hati terhadap truk super besar yang bersliweran di area tambang.

    9.Goa Gong Pacitan
     Bila ke Vietnam dan China kita pasti antar ke gua yang besar dengan stalaktit dan stalakmit yang mengantung dan menonjol dari tanah dengan sorotan lampu warna warni yang indah. Tetapi jangan keliru, di Indonesia ternyata juga ada lho, tepatnya di Goa Gong Pacitan, dan merupakan goa yang terbesar di asia tenggara. Pemandangan didalamnya ngga kalah dengan yang ada di Vietnam, malah lebih besar.

    10. Pagoda Avalokitesvara Semarang
     Untuk melihat pagoda yang tinggi dan besar biasanya kita harus ke Taiwan karena disana ada pagoda yang terkenal besar. Tapi di semarang juga ada lho pagoda yang tinggi dan besar.
    Pagoda Avalokitesvara yang terletak di watugong semarang ini sudah dicatatkan di MURI sebagai Pagoda terbesar diIndonesia saat ini. Jadi yang pengen lihat pagoda besar cukup datang ke Semarang.

    11.Masjid Agung An-Nur
     Apakah anda sering mendengar kemewahan Taj Mahal di India?. Nah, jika penasaran di Provinsi Riau ada masjid mirip Taj Mahal.
    Namanya Masjid Agung An-Nur terletak di Jalan Syehk Burhanuddin, Pekanbaru, Riau. Masjid ini terletak di Kota Pekanbaru. Dari penampilan luar saja sudah akan membuat anda kagum. Kembaran arsitektur Taj Mahal ini satu-satunya di Indonesia. 
    Anda akan disambut dengan kubah khas Taj Mahal. Suasana asri dan sejuk juga mengiringi anda saat memasuki halaman masjid satu ini. Sumber BeritaBulukumba.com mengatakan bahwa masjid ini direnovasi awal tahun Milenium (2000). Masjid ini dapat menampung jamaah hingga 4.500 orang.

    Dan Sekarang Masih Ingin Keluar Negri Kalau Di Indonesia Juga Sudah Ada ? :D

    Sumber Foto : MRCI
    Sumber Lainnya : RodaDanDonat

    Sebaik-baiknya Manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain.

    Disqus Comments