-->

Ini Mahasiswa Indonesia Yang Jadi Imam Sholat Tarawih Di Lebanon


Di kota Tripoli, Lebanon, tepatnya di Masjid Al Khoirot, ibadah sholat tarawih dipimpin oleh imam yang merupakan seorang mahasiswa berkewarganegaraan Indonesia.

Ia adalah Fitrah Alif Tama asal Palembang yang menjadi imam rutin sholat tarawih di dua masjid di kota Tripoli, yakni di Masjid Al Khoirot dan Masjid Jinan.

Dilansir detikcom, Sabtu (11/6/2016), Alif sekarang sedang kuliah S1 di Fakultas Syariah Universitas Tripoli, Lebanon. Dia hafal seluruh Al-Quran sebanyak 30 juz dan merupakan jebolan Pondok Pesantren Darul Qur'an binaan Ustaz Yusuf Mansur.
(Foto: KBRI Beirut via detik.com)

"Pemuda ramah yang akrab disapa Bang Alif Putra pasangan Bapak Yuli Suryadi dan Ibu Emi Hartati ini setiap minggunya mendapatkan jadwal untuk mengimami salat tarawih di Masjid Al Khoirot dan Masjid Jinan," ucap Kepala Fungsi Politik dan Penerangan KBRI Beirut, Meugah Suriyan Sanggamara, kepada detikcom.

Alif selalu mengenakan pakain khas Indonesia ketika menjadi imam dengan peci hitam, baju koko dan sarung. Duta Besar RI untuk Lebanon, Achmad Chozin Chumaidy, memberikan apresiasi kepada Alif atas prestasi yang telah diraihnya.

Sebaik-baiknya Manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain.

Disqus Comments